Jumat, 16 Agustus 2013

Ini Tentang Senja


Sebatas antara sadar dan wajar
dan ketika ku temukan tak pernah aku temukan
segaris
membaris

batas-batas kutemukan
membaur tak teratur
antara terang juga karang
tentang abu dalam kelabu

dijadikan memerah
segurat tanpa pasrah
terarah
bukan pula tentang menyerah

ini tentang memerah
tentang mewarna
yang tak pula sewarna

senja

tentang tiada
akan segera dijadikan tiada

ini tentang

senja

|pss


Tidak ada komentar:

Posting Komentar